Hotel Amaroossa Royal, Bogor / Senin, 19 Agustus 2019.

Pemanfaatan informasi geospasial oleh berbagai sektor semakin meningkat seiring kemudahan dan kecepatan teknologi berbasis spasial. Inisiatif penyediaan informasi geospasial telah banyak dilakukan secara mandiri oleh Pemerintah Daerah. Penyelenggaraan penghargaan inovasi pemanfaatan informasi geospasial merupakan bentuk apresisasi BIG kepada simpul jaringan pemerintah daerah dengan tujuan untuk memotivasi, memperkuat, dan membangun semangat pemerintah daerah dalam mengembangkan pemanfaatan informasi geospasial yang inovatif. Aplikasi yang dibangun diharapkan bermanfaat bagi peningkatan efisiensi, efektivitas, dan produktivitas dalam melayani masyarakat.

Sesuai surat Deputi Bidang Infrastruktur Informasi Geospasial, Kota Palembang menjadi salah satu dari 10 peserta terbaik pada Penghargaan Inovasi Pemanfaatan Informasi Geospasial Tahun 2019.

Inovasi Pemanfaatan Informasi Geospasial Kota Palembang yang diikutsertakan adalah Sistem Informasi Data Informasi Kemiskinan (SIDAK) yang di integrasikan dengan Informasi Geospasial pada Geoportal Kota Palembang.

Adapun Kabupaten/Kota 10 (sepuluh) peserta terbaik dalam penghargaan Inovasi Pemanfaatan Informasi Geospasial yaitu Kabupaten Kulon Progo, Kabupaten Sleman, Kabupaten Sragen, Kota Ambon, Kota Bandung, Kota Makassar, Kota Manado, Kota Palembang, Kota Pekanbaru, dan Kota Semarang

Hadir pada FGD ini ,Kepala Bappeda Litbang Kota Palembang, Ir. H. Harrey Hadi, MS, Kepala Bidang Perencanaan Pengembangan Wilayah Bappeda Litbang Kota Palembang, Maureen Arlini, ST.,MT, Kepala Bidang Perencanaan Ekososbud, Ir. Syuhada Aziz Umar, S.Sos., MT, Kasubbid Penataan Ruang Bappeda Litbang Kota Palembang, Trihapsari R., ST, MUP, dan Kasubbid Ekonomi dan Sosial Budaya, Evi Yuliana, ST, M.Si.

Tim dari Pemerintah Kota Palembang yang dipimpin oleh Ir. H. Harrey Hadi, MS., Kepala Bappeda Litbang Kota Palembang melakukan paparan dihadapan para juri tim penilai, yang terdiri dari :

  1. Bapak Prof. Dr.Ing H.Fahmi Amhar dari Badan Informasi Geospasial, Cibinong Bogor
  2. Bapak Adipandang Yudono, S.Si.,MURP., Ph.D, dari Universitas Brawijaya Malang
  3. Bapak Heri Sutanta, ST.M.Sc, Ph.D, dari Universitas Gadjah Mada Yogyakarta.

-Sekretariat JIGD Kota Palembang-

Loading